MEDIASI KEPUASAN PELANGGAN PADA KUALITAS PELAYANAN DAN CITRA MEREK TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN

Authors

  • Prisma Pradana Suwarno Putri Universitas Negeri Surabaya
  • Sri Setyo Iriani Universitas Negeri Surabaya
  • Jun Surjanti Universitas Negeri Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.33005/mebis.v6i1.122

Keywords:

kualitas pelayanan, citra merek, kepuasan pelanggan, loyalitas pelanggan, pelayanan publik

Abstract

Tujuan dilakukan penelitian ini untuk menganalisa pengaruh kualitas dari pelayanan dan citra suatu merek terhadap loyalitas yang dimediasi oleh kepuasan pada pelayanan jasa di UPT. PSMB-LT Surabaya. Objek penelitian merupakan penyedia jasa pelayanan pengujian, kalibrasi dan sertifikasi produk di bawah naungan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Jawa Timur yang setiap tugas fungsi dan kerja diatur dalam Undang-Undang dan Peraturan Daerah Provinsi Jawa Timur. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian sejumlah 53 orang yang merupakan pelanggan yang telah melakukan proses pelayanan di UPT. PSMB-LT Surabaya dari tahun 2017 s/d 2019. Penelitian ini menggunakan software IBM SPSS 25 dan AMOS 22. Penelitian ini menjabarkan adanya pengaruh yang positif antara Kualitas Pelayanan, Citra Merek, dan Kepuasan Pelanggan terhadap Loyalitas Pelanggan. Kualitas Pelayanan juga berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan dan Loyalitas Pelanggan. Namun, Citra Merek hanya berpengaruh secara signifikan terhadap Kepuasan danĀ  tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Loyalitas Pelanggan. Kepuasan Pelanggan memediasi hubungan antara Kualitas Pelayanan dan Citra Merek terhadap Loyalitas Pelanggan di UPT. PSMB-LT Surabaya.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-08-28

How to Cite

Putri, P. P. S. ., Iriani, S. S. ., & Surjanti, J. . (2023). MEDIASI KEPUASAN PELANGGAN PADA KUALITAS PELAYANAN DAN CITRA MEREK TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN. Jurnal Mebis, 6(1). https://doi.org/10.33005/mebis.v6i1.122

Issue

Section

Articles